Cara Menyembunyikan Aplikasi Di Semua Tipe Smartphone

Cara Menyembunyikan Aplikasi Di HP

Cara Menyembunyikan Aplikasi Di Semua Tipe Smartphone

Perkembangan teknologi sekarang ini banyak sekali bertebaran, banyak aplikasi dan game yang terinstall kadang membuat kita jadi lupa waktu hal ini tentu bisa menyebabkan masalah tertentu, selain itu karena alasan tertentu juga sebagaian orang tidak tahu Cara Menyembunyikan Aplikasi, padahal caranya sangatlah mudah.

bahkan kalian bisa menyembunyikan aplikasi di hp kalian tanpa aplikasi tambahan atau dengan aplikasi, karena sejatinya di hp smartphone sekarang sudah memiliki fitur menyembunyikan aplikasi atau brankas file yang bahkan file seperti video, foto, dokumen, apk dan lain sebagainya.

Fitur brankas seperti ini tersedia di beragam smartphone seperti vivo, oppo, xiaomi dan masih banyak lagi, Oleh karena itu, buat kalian yang tidak tahu cara menyembunyikan aplikasi di hp, bisa ikuti langkah – langkah di bawah ini.


Cara Menyembunyikan Aplikasi Di HP Tanpa Aplikasi

Dengan menyembunyikan aplikasi tentu ada manfaat ya, seperti mengkostum tampilan hp jadi lebih rapih tidak berantakan atau karena alasan tertentu yang menyangkut privasi dan lain sebagianya, berikut ini caranya :

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Samsung

Folder Aman atau Secure Folder adalah salah satu fitur keamanan yang ada Di HP Samsung, dengan fitur ini kalian bisa menyimpan file ataupun aplikasi dengan mudah dan sulit untuk diketahui orang lain. Cara menyembunyikan aplikasi di hp samsung sebagai berikut :

  1. Pertama pergi ke Pengaturan (Setting) di HP Samsung kalian.
  2. Scroll dan cari dan tap pada menu Biometrik dan Keamanan (Biometrics and Security).
  3. Cari dan tap pada menu Folder Aman (Secure Folder). lalu konfirmasi persetujuan.
  4. Dan kalian akan diwajibkan untuk mengatur sandi, disini kalian bisa memilih metode kata sandi seperti Password, Pin, Sidik Jari, ini penting karena dengan password inilah kalian bisa mengakses aplikasi yang kalian sembunyikan nanti.
  5. Setelah itu silahkan kalian masukan Aplikasi yang ingin kalian sembunyikan, selesai.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Xiaomi

Xiaomi pun dilengkapi dengan fitur menyembunyikan aplikasi tanpa aplikasi tambahan yaitu fitur App Lock. Untuk menggunakan fitur ini juga sangat mudah. Berikut ini cara menyembunyikan aplikasi di HP Xiaomi:

  1. Buka Pengaturan (Setting).
  2. Setelah itu scroll cari dan tap pada menu Setelan Aplikasi.
  3. Silahkan kalian konfigurasi Setelan Aplikasi, kemudian silahkan kalian pilih Kunci Aplikasi.
  4. Tap pada tombol Pengaturan yang terdapat di pojok kanan layar.
  5. Setelah itu scroll ke bawah, kemudian kalian cari Apl Tersembunyi setelah itu kalian aktifkan fitur tersebut.
  6. Selanjutnya kalian klik Kelola Apl Tersembunyi.
  7. Dan sekarang kalian bisa memilih aplikasi apa yang ingin kalian sembunyikan.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Oppo

Untuk Hp Oppo tidak hanya menyembunyikan aplikasi yang ada. tetapi kalian juga bisa menambahkan password pada aplikasi. Berikut ini cara menyembunyikan aplikasi di HP Oppo:

  1. BukaPengaturan (Setting) di HP kalian.
  2. scroll dan cari dan tap pada menu Keamanan.
  3. Pada menu Keamanan, cari dan tap pada fitur Enkripsi Aplikasi.
  4. Disini kalian harus membuat kata sandi untuk bisa mengakses aplikasi yang disembunyikan nanti.
  5. Setelah beres buat kata sandi, kalian bisa menyembunyikan aplikasi sesuai yang kalian mau.
  6. Aplikasi di Homescreen kalian bisa menyembunyikannya dengan cara meng-aktifkan fitur “Sembunyikan ikon Layar Depan”.
  7. Setelah mengaktifkan fitur itu, kalian nanti diminta untuk membuat kode akses untuk mengakses aplikasi yang disembunyikan.
  8. Silahkan kalian buat kode aksesnya dengan # sebagai karakter pertama dan di akhiri dengan #, contoh #6661#

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Vivo

Sama seperti OPPO, Hp Vivo ini juga dilengkapi dengan fitur password sehingga akan lebih aman dalam menyembunyikan aplikasi yang kalian atur. Berikut ini cara menyembunyikan aplikasi di HP Vivo:

  1. Buka fitur Quick Menu (Tap Bezel), untuk bisa mengakses menu ini, kalian perlu menggeser layar dari bawah ke atas (swipe up).
  2. Setelah Quick Menu terbuka, langkah selanjutnya silahkan tap pada menu Hide Icon.
  3. Nantinya kalian akan mengatur kata sandi buat mengakses aplikasi yang disembunyikan nantinya.
  4. Selanjutnya kalian sisipkan aplikasi yang ingin disembunyikan.
  5. Terakhir kalian tap Encryption Settings, masukan pin yang sudah kalian buat dan aplikasi berhasil disembunyikan.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Realme

Tidak kalah dengan hp di atas, realme juga menyediakan fitur ini karena fitur ini cukup penting bagi pengguna hp, cara menyembunyikan aplikasi di HP Realme, sebagai berikut:

  1. Buka Pengaturan (Setting) di HP kalian,
  2. Scroll ke bawah serta tap pada menu Privasi.
  3. Dan pilih menu Kunci Aplikasi, serta masukkan kata sandi.
  4. Kemudian silahkan kalian sisipkan aplikasi yang ingin disembunyikan, dan kalian pilih Aktifkan Verifikasi Sandi.
  5. Selanjutnya silahkan kalian aktifkan opsi Sembunyikan Ikon di Layar Depan.
  6. Dan untuk mengaktifkan opsi ini, nanti kalian akan membuat kode akses dengan # di awalan dan # contoh #6661#
  7. Selesai.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Android Lenovo

  1. Buka menu di hp kalian dengan menekan ikon titik titik.
  2. setelah itu tekan menu yang ada di posisi kiri menu home sehingga nanti akan muncul beberapa pilihan di layar Lenovo.
  3. Kemudian silahkan tap pada menu “sembunyikan aplikasi”.
  4. Dan silahkan kalian pilih aplikasi ingin kalian sembunyikan.
  5. Serta  langkah terakhir, tap “oke”, selesai.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di iPhone

Untuk menyembunyikan aplikasi di iPhone kalian perlu fitur Remove App. Dibawah ini merupakan cara menyembunyikan aplikasi di iPhone sebagai berikut:

  1. Tap pada aplikasi yang ingin kalian sembunyikan, cara tekan sampai muncul menu pop-up.
  2. Setelah itu silahkan kalian tap “remove app”.
  3. Nantinya kalian akan melihat notifikasi mengenai apakah kalian ingin menghapus aplikasi atau hanya sekadar menghapus dari layar atau homescreen.
  4. Dan untuk menyembunyikan aplikasi kalian tap “remove from homescreen”, selesai.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Hp Dengan Aplikasi Tambahan

Kalau diatas adalah cara menyembunyikan aplikasi tanpa aplikasi, nah dibawah ini merupakan cara menyembunyikan aplikasi dengan aplikasi pihak ketiga, hal ini mungkin cocok buat kalian yang smartphonenya tidak memiliki fitur keamanan seperti diatas, untuk menyembunyikan aplikasi caranya sebagai berikut :

Cara Menyembunyikan Aplikasi dengan Hide App

  1. Download serta install aplikasi Hide App yang bisa kalian cari di Play Store.
  2. Jika sudah nanti akan ada notif seperti “Check ROOT Available”, tap later untuk mengabaikan.
  3. Selanjutnya, klik icon + yang posisinya ada di pojok kanan bawa.
  4. icon + ini akan menampilkan aplikasi yang terinstall di hp kalian yang maksudnya kalian pilih dan sisipkan aplikasi yang kalian sembunyikan.
  5. Langkah terakhir kalian selanjutnya klik tombol Hide yang ada di bagian bawah layar.
  6. Nantinya aplikasi tadi akan ditampilkan di Hide App.

Cara Menyembunyikan Aplikasi dengan Hola Launcher

  1. Download serta instal aplikasi Hola Launcher yang bisa kalian cari appnya di Play Store.
  2. Kemudian Pengaturan Hola Launcher yang iconnya ada di layar HP kalian.
  3. Scroll ke bawah, cari serta tap pada Pengaturan Lanjutan.
  4. Di dalam Pengaturan Lanjutan, cari serta tap pada fitur Sembunyikan Aplikasi.
  5. Nantinya akan ada Klik tombol Tambah yang posisinya terletak di bagian bawah layar
  6. Tombol + ini untuk menambahkan aplikasi yang ingin kalian sembunyikan
  7. Pilih aplikasinya lalu langkah terakhir tekan Ok, selesai.

Dan ada banyak lagi aplikasi serupa yang fungsinya membunyikan aplikasi seperti PrivateMe, Apex Launcher, AppLock dan cara pengoperasiannya juga hampir sama.


Akhir Kata

Jadi demikianlah pembahasan tentang Cara Menyembunyikan Aplikasi Di Semua Tipe Smartphone, nah dengan kalian menyembunyi aplikasi ini tentu ada manfaatnya seperti menjaga privasi, file dan data jadi aman, serta tidak akan terhapus dan lain sebagainya.

Itu saja pembahasan kali ini, terima kasih sudah membaca artikel ini sampai akhir.

[irp]

[irp]

[irp]

Related posts